Lensa Kamera Mirrorless untuk Menyempurnakan Hasil Gambar

Memiliki kamera DSLR kini sudah seperti memiliki ponsel pintar. Berbagai kalangan, khususnya menengah ke atas sengaja membeli kamera jenis ini, walau sebenarnya tidak terlalu membutuhkannya karena sekarang smartphone hadir dengan kamera berteknologi canggih. Namun tetap saja hasil foto dari kamera ponsel dengan kamera DSLR dan mirrorless berbeda. Terlebih adanya lensa kamera tambahan seperti mirrorless yang meningkatkan kualitas hasil gambar.

Memang setiap kamera sudah dilengkapi lensa yang bisa digunakan langsung. Biasanya juga masing-masing produk dilengkapi fitur beragam yang menjadi keunggulan. Hanya saja untuk hasil yang lebih memuaskan, butuh lensa tambahan. Seperti jenis mirrorless.

Alasan Lensa Kamera Mirrorless Banyak Digunakan Fotografer

Jika Anda pemula atau orang awam, mungkin bertanya-tanya mengapa banyak fotografer yang rela mengeluarkan modal besar demi sebuah lensa tambahan yang harganya bisa mencapai ratusan juta. Selain tentu memaksimalkan hasil gambar, alasannya sebagai berikut.

Read More

1. Ukuran Mendukung untuk Dibawa ke Mana-Mana

Ukuran lensa tambahan ini memang beragam. Bahkan ada yang memiliki bobot hingga sekian kilogram untuk lensanya saja. Tetapi umumnya mirrorless lens berukuran sedang yang mudah dibawa ke mana-mana. Rata-rata para fotografer membawa satu hingga dua macam lensa tambahan yang dibawa menggunakan satu tas, bersamaan kamera utama.

2. Terdapat Fitur Viewfinder Elektronik

Alasan berikutnya ialah adanya fitur viewfinder elektronik yang menghadirkan sensor cahaya pintar. Tidak sedikit fotografer mengabaikan kamera yang telah dilengkapi banyak fitur karena mereka lebih mengandalkan bantuan lensa mirrorless.

Sensor cahaya ini akan memperlihatkan hasil lebih nyata di mana terlihat sama dengan yang dilihat dari layar kamera. Satu permasalahan yang cukup mengganggu biasanya hasil antara layar dengan saat mengambil gambar berbeda, seolah ‘ditipu’.

3. Hasil Rekam Video Lebih Berkualitas

Lensa pelengkap ini pun sering dipilih untuk membantu merekam video karena mampu mencapai kualitas sekelas 4K, maka banyak sekali pembuat konten membawa kamera mirrorless atau menggunakan lensa kamera mirrorless ke mana-mana untuk merekam. Ditambah sistem penguncian objek jadi lebih cepat.

Beberapa Produk Lensa Mirrorless Populer

Dari masing-masing brand kamera mirrorless, terdapat lensa tambahan yang terdiri dari berbagai tipe dan kelebihan. Biasanya kualitas lensa sebanding dengan harga yang dibandrol. Semakin fiturnya canggih, semakin tinggi juga harga jualnya.

● Sony FE 50mm f/1.8

Pertama ada lensa FE 50mm f/1.8 milik Sony yang dari segi harga terjangkau. Lensa ini digunakan untuk kamera full frame. Ukurannya kecil berkisar 69 x 60mm. Bobotnya sekitar 186 gram. Focal length dapat berubah jika Anda menggunakannya pada kamera APS-C yang menjadi 75 mm.

● Canon EF-M 18-150mm f/3.5-6.3 IS STM

Sementara itu Canon memiliki lensa yang harganya lebih mahal dengan peminat tinggi yaitu tipe EF-M 18-150mm f/3.5-6.3 IS STM. Lensa ini dianggap lensa keseluruhan yang membuat penggunanya tidak perlu membawa tipe lensa lainnya. Suaranya tidak terlalu mengganggu karena dilengkapi dengan 8,3x optical zoom, 4-stop optical image stabilizer, dan teknologi fokus STM.

● Fujifilm Fujinon XF 23mm F2.0 R WR

Fujifilm tidak kalah populer dengan lensa kamera mirrorlessnya dan memiliki series Fujinon. Fujinon XF 23mm F2.0 R WR satu di antaranya. Lensa ini dilengkapi fitur maximum aperture F2, serta minimum aperture F16. Kelebihannya terletak pada autofocus yang cermat menangkap objek-objek utama.

Fujinon satu ini bisa dimanfaatkan dalam mengambil gambar atau pun merekam video pada sudut lebar. Sama dengan mirrorless lain, lensa ini hanya bisa digunakan pada kamera mirrorless Fujifilm Fujinon.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *